gober hero

Selasa, 21 September 2010

gado gado

Gado Gado adalah salah satu makanan yang berasal dari Indonesia yang berupa sayur-sayuran yang
Resep aneka Menu sarapan khas indonesia Gado gadodirebus dan dicampur jadi satu, dengan bumbu atau saus dari kacang tanah yang dihaluskan disertai irisan telur dan di atasnya ditaburkan bawang goreng dan sedikit emping goreng juga kerupuk ada juga yang memakai kerupuk udang. Gado-Gado dapat dimakan begitu saja seperti salad dengan bumbu/saus kacang, tapi juga dapat dimakan beserta nasi putih.
Bahan Membuat Gado-Gado:
  • Kangkung
  • Kentang
  • Kacang panjang/Buncis
  • Kol
  • Tauge
  • Wortel
  • Telur
  • Timun (tidak usah direbus)
  • Emping melinjo
  • Krupuk
Bumbu:
  • 3 lembar daun jeruk
  • 2 batang serai
  • 200ml air
  • 400ml santan

Bumbu yang dihaluskan:

  • 250gr kacang tanah (goreng/roasted)
  • 4 siung bawang merah (1 buah bawang bombay)
  • 2 siung bawang putih
  • 150gr gula Jawa (palm sugar)
  • 3sdm kecap manis
  • garam
  • gula
Cara Membuat Gado-Gado :
  1. Semua sayuran dan telur direbus matang.
  2. Bumbu dihaluskan dan ditumis dengan sedikit minyak sampai harum, ditambahkan daun jeruk dan serai lalu air dimasukkan dan terakhir santan.
  3. sayuran yang sudah matang ditata di atas piring dan ditambahkan potongan telur, krupuk dan emping, lalu disirami bumbu.

Tidak ada komentar: